Assalamualaikum Wr. Wb
Berjumpa lagi di Blog saya "It's All About Furniture" yang berisi semua tentang Furniture. Pada kali ini saya akan menjelaskan tentang mesin portable untuk pengerjaan kayu. Simak ulasan dibawah yuk
Pada mulanya tidak mungkin kita dapat membuat mesin terutama mesin
pengolah kayu tanpa mengetahui dasar-dasar pengerjaan dan macam-macam
teknik pengerjaan perkakas kayu. Setelah manusia memikirkan bagaimana
cara untuk membuat pengerjaan kayu dengan jumlah yang banyak dan dapat
mengerjakannya secara cepat maka dipikirkanlah pola pikir dalam
pembuatan mesin, dan pada akhirnya munculah berbagai mesin yang dapat
mendukung segala pengerjaan kayu untuk menghemat dalam segi tenaga dan
waktu.
Pengerjaan kayu dengan mesin standard dan mesin khusus mengalami
perkembangan pesat. Komputer dalam bentuk PC dan CNC sudah digunakan
sebagai sarana pemrogram jalan mesin dan penggerajan bagian-bagiannya.
Walaupun begitu, kedudukan mesin tangan dalam industri kayu tetap
penting. Investasi mesin tangan tetap tidak dapat diabaikan dan tidak
dapat dihindari, baik di dalam pabrik produksi, maupun pada kerja
pemasangan di lapangan.
Mesin tangan atau portable memiliki berbagai macam jenis mesin yang
berbeda dalam pengerjaannya, misal mesin gergaji tangan, mesin ketam
tangan, mesin bor tangan, dan masih banyak lagi. Masing-masing mesin
memiliki data-data teknis dan perlengkapan tersendiri sebagai acuan
penggunaanya. Satu mesin portable juga terbagi menjadi beberapa jenis
mesin lagi, sehingga sebuah mesin yang pada mulanya tidak dapat membuat
suatu pengerjaan yang kompleks, masih bisa dikerjaan dengan mesin dengan
jenis yang sama tetapi berbeda penggunaanya.
Mesin
tangan banyak kita jumpai di pasaran, hampir semua toko besi yang besar
atau toko teknik menjualnya. Untuk perusahaan – perusahaan mebel dari
perusahaan klas besar sampai klas pinggir jalan sebagian besar telah
menggunakan mesin karena ditinjau dari beberapa segi lebih
menguntungkan, sehingga alat tangan hanyalah sebagai alat bantu dalam
proses pengerjaan kayu. Mesin tangan ada yang digerakkan dengan daya
angin (pneumatik) disamping yang digerakkan dengan daya llistrik (
elektronika ), perbedaan sumber tenaga juga menimbulkan perbedaan jenis
dan kekuatan mesin yang masing – masing mempunyai keuntungan dan
kerugian.
Mesin gergaji lingkaran tangan fungsinya adalah untuk memotong dan
membelah
kayu. Namun juga dapat untuk keperluan yang lain misalnya membuat alur,
membuat sponing pada kusen dan lain – lain. Gergaji lingkaran mudah
digunakan asal kita mengetahui dan mengetahui bagian – bagiannya dan
cara manggunakannya. Bentuk dan bagian-bagian Mesin Gergaji Lingkaran
Tangan dapat dilihat pada gambar di bawah ini :
Cara Pengoperasian mesin
gergaji lingkaran tangan
§ Pastikan kondisi mesin dalam keadaan siap pakai.
§ Pasang
benda kerja di bangku kerja dalam kedudukan stabil (diperkuat dengan klos atau
klem )
§ Ambil
mesin gergaji lingkaran tangan dengan daun gergaji yang sesuai yakni ( untuk
memotong atau membelah).
§ Atur kedudukan daun gergaji menembus permukaan kayu bagan bawah maksimum
5 mm, dengan cara menaikkan atau menurunkan alasnya.
§ Peganglah mesin gergaji dengan satu atau dengan kedua tangan yang kuat
jangan sampai lepas.
§ Letakkan alas bagian depan pada benda kerja dengan daun gergaji belum
mengenai banda kerja, kemudian kemudian tekan tombol “ON”, dan tunggu hingga
putaran penuh.
§ Dorong mesin dengan melihat petunjuk yang berada
di depan kanan alas pada garis lukisan sampai kayu terpotong atatu terbelah.
Mesin Gegraji Pita Kecil ( Jig
Saw )
Mesin
gergaji pita kecil ( jig saw ) digunakan untuk memotong benda kerja, memotong
bentuk – bentuk lengkung,memotong bersudut dan memotong bentuk lingkaran.
Bentuk dan bagian-bagian Mesin Gergaji Pita Kecil ( Jig Saw ) dapat dilihat
pada gambar di bawah ini :
Cara Menggunakan Mesin
Gergaj Pita Kecil ( Jig Saw )
§ Siapkan
benda kerja dan lukislah garis kerja.
§ Letakkan benda kerja di atas bangku kerja dengan kedudukan stabil
(diperkuat dengan klem atau klos).
§ Pastikan
kondisi mesin dalam keadaan siap pakai.
§ Tempelkan
plat pengantar pada benda kerja, daun gergaji jangan dulu menempel pada benda
kerja.
§ Hidupkan
mesin dan tunggu sampai gerakan mesin stabil.
§ Gerakkan
maju ( dorong ) mesin dengan daun gergaji menelusuri garis kerja hingga pada
batas yang diinginkan.
§ Kalau
penggergajian sudah selesaim matikan mesin dan taruhlah pada temapat yanng
aman.
Mesin Ketam Tangan
Mesin
ketam tangan sebenarnya merupakan mesin dasar yang sangat perlu digunakan dalam
pengerjaan kayu, apalagi untuk pekerjaan – pekerjaan perabot yang memerlukan
penampilan halus. Bentuk dan jenis mesin ketam tangan sangat berfariasi, dalam
modul ini diberikan salah satu contoh bentuk mesin ketam tangan. Bentuk dan
bagian-bagian Mesin Ketam Tangan dapat dilihat pada gambar di bawah ini :
Cara Penggunaan Mesin
Ketam Tangan
§ Siapkan
benda kerja dan tempatkan dibangku kerja dalam kedudukan kokoh / stabil.
§ Aturlah
( stel ) posisi pisau ketam dalam menentukan kedalaman sayatan ( ketaman ).
§ Hubungkan
kabel mesin pada sumber arus listrik ( mesin dalam keadaan “OF” ).
§ Pegang
dan hidupkan mesin kemudian tempelkan ujung plat dasar mesin bagian depan pada permulaan
penngetaman benda kerja.
§ Doronglah mesin kedepan dengan tekanan seperlunya dan perhatikan hasil sayatan pengetaman jangan
terlalu tebal.
§ Kalau
terlalu tebal atur kembali penyetelan pisau ketam dimundurkan dengan sekrup pengatur kedalaman
penyetelan mata ketam.
§ Ulangi
beberapa kali hingga hasil pengetaman halus, lurus, rata dan tidak beling.
§ Kalau
pengetaman sudah selesai, matikan mesin dan letakkan di tempat yang aman.
Mesin Bor Tangan
Mesin
bor tangan digunakan untuk membor, membuat lubang pada kayu, besi, plastik,
beton atau bahan lain. Jenis bahan yang dibor menentukan mata bor yang harus
dipasang pada mesin bor tersebut. Bentuk dan bagianbagian Mesin Bor Tangan
dapat dilihat pada gambar di bawah ini :
Cara Penggunaan Mesin
Bor Tangan :
·
Siapkan benda yang akan dibor
dan gambarilah tempat / titik yang akan dibor.
·
Letakkan benda kerja di atas
bangku kerja, hasil pemboran akan baik jika
bagian bawah benda tidak terkoyak.
·
Berilah alas ( ganjal ) pada
benda bagian bawah supaya hasil pemboran
bagian bawah benda tidak terkoyak.
·
Pastikan mesin bor dalam
keadaan siap pakai.
·
Peganglah mesin bor pada
tangkai pemegangnya ( mesin dalam keadaan
“OF” ), hubung kabel ke sumber arus listrik.
·
Paskan ( tepatkan ) ujung mata
bor tepat pada titik yang akan dibor, untuk
menghendaki pemboran tegak lursus maka atur agar supaya mata bor tegak lurus terhadap benda kerja.
·
Hidupkan mesin bor hingga
putaran penuh.
·
Tekanlah mesin bor dengan
tekanan sperlunya.
·
Untuk mengebor kayu yang
keras, maka tekanan tusukan bor dilakuakan
secara bertahap.
·
Teruskan pengeboran hingga
pada ukran kedalaman yang diinginkan.
·
Pemboran sudah selesai,
matikan mesin dan letakkan pada tempat yang
aman.
Mesin Frais Atas Tangan (
Router )
Mesin frais tangan digunakan
untuk membuat profil, memimgul benda kerja, meratakan pelapis sintetik (
formika ), membuat alur dan untuk pengerjaan yang lainnya. Bagian-bagian Mesin Frais
Tangan dapat dilihat pada gambar di
bawah ini :
Cara Menggunakan
Mesin Frais ( Router ) :
Misal membuat profil dengan
pisau berpilot :
· Siapkan kayu ( benda kerja
) yang bersisi lurus atau lengkung, ( sisi lengkung atau sisi yang akan
diprofil harus dihaluskan terlebih dahulu dengan ketam atau ampelas ).
· Pasang router yang
diperlukan pada sumbu router.
· Bukalah mur penetel dan naik turunkan alas router
untuk untuk menyetel dalamnya pemakanan pisau, kemudian kuncilah dengan kunci
penyetel.
· Hidupkan mesin dan periksa
hasil penyetelan profil dengan caramembuat pada kayu percobaan yang tidak
terpakai, dan atur kembali bilamana perlu.
· Klemlah benda kerja pada
bengku kerja, jalankan mesin dan mulailah pembuatan profil dengan meletakkan
alas router rapat dengan permukaan kayu / benda kerja.
·
Dorong mesin router menuju
sisi kayu sampai sisi pilot kena kena pada kayu, kemudian tanpa berhenti router
didorong searah putaran pisau router.
·
Angkat mesin router dari kayu
pekerjaan bila memprofil sudah selesai.
·
Matikan mesin router dan
letakkan di tempat yang aman setelah pisau router berhenti berputar.
Mesin Sambungan Isian Lamello
:
Mesin sambungan isian lamello
ialah mesin khusus yang dapat digunakan untuk membuat sambungan sudut,
sambungan memanjang yang tidak banyak dibebani dan sambungan melebar pada
papan. Bila kita manfaatkan benar – benar mesin ini dapat juga untuk membuat
alur memanjang. Bagian-bagian Mesin Sambungan Isian Lamello yang penting dapat
dilihat pada gambar di bawah ini :
Cara Penggunaan Mesin
Sambungan Isian Lamello :
( Misal untuk menyambung
hubungan sudut pada papan )
· Pengaturan pemunculan pisau
menjorok keluar . Mesin
dalam keadaan “OF” ( mati ).
·
Tekan mesin kemuka sehingga
pisau menjorok keluar.
·
Ukur dan aturlah kemunculan
pisau dari bdan mesin, dengan mengatur sekrup penghenti pisau sampai tercapai
ukuran kemunculan pisau yang dikehendaki.
·
Matikan sekrup penghenti itu
dengan mengencangkan sekrup pengunci, kemudian tarik plat ke belakang.
·
Siapkan bahan / benda kerja
dan gambarilah garis kerja termasuk titik – titik yang akan dipasang isian
lamello.
·
Letakkan benda kerja di atas
meja kerja, atur kedudukan benda kerja harus stabil.
·
Ubah posisi plat
depan sehingga membentuk sudut 45º tehadap pisau mesin.
·
Tempelkan sisi depan plat ke
sisi ata papan dan atur kedudukan mesin stabil terhadap benda kerja.
·
Tekan ( doronglah ) mesin ke
depan pelan – pelan, secara otomatis pisau mesin akan menembus kayu hingga
kedalaman tusukan sesuai dengan ukuran yang direncanakan.
·
Lakukan langkah di atas untuk
benda kerja yang satunya (pasangannya).
·
Kalau sudah selesai matikan
mesin dan leakkan pada tempat yanng aman setelah pisau mesin berhenti berputar.
·
Isikan isian lamello dan
oleskan lem pada sisi benda yang akan disambung, begitu juga pada isian
lamello.
·
Temukan ke dua sisi benda
kerja yang disambung dan perkuatlah dengan klem.
Untuk contoh penggunaan mesin
sambungan isian lamello dapat dilihat pada gambar di bawah ini :
Mesin Ampelas
Mesin
ampelas digunakan untuk menghaluskan permukaan benda atau kayu yang sudah
diketam sebelumnya. Untuk kayu yang permukaannya masih sangat kasar tidak boleh
langsung diampelas dengan mesin ini. Contoh mesin ampelas dapat dilihat pada gambar di bawah ini :
Cara Penggunaan Mesin
Ampelas :
·
Siapkan mesin ampelas dan
kertas ampelas.
·
Pasanglah kertas ampelas pada mesin diperkkuat dengan plat penjepit
kertas ampelas.
·
Siapkan benda kerja yang akan
diampelas dan letakkan di bangku kerja.
·
Sambugkan kabel mesin ke
sumber arus listrik.
·
Hidupkan mesin dan tunggu
suara getaran mesin stabil.
·
Tempelkan dan tekan mesin pada
permukaan benda yang diampelas, tekanan seperlunya saja jangan terlalu kuat.
·
Gerakkan mesin keseluruh
permukaan benda kerja hingga halus sesuai dengan yang diinginkan.
·
Pengampelasan sudah selesai, matikan
mesin dan letakkna di tempat yang aman jika getaranmesin telah berhenti.
C. RANGKUMAN
- Mesin portable merupakan alat yang sangat penting peranannya dalam pekerjaan yang berhubungan dengan kayu, utamanya bagi yang berkecimpung dalam usaha mebel.
- Sebagai sumber tenaga penggerak motor pada mesin portable terdiri dari dua yaitu dengan tenaga angin dan tenaga listrik.
- Mesin portable yang sering dipakai dalam penngerjaan kayu adalah mesin gergaji lingkaran, mesin gergaji pta kecil, mesin ketan tangan, mesin bor tangan, Mesin frais atas atau touter, mesin sambungan isian lamello.
- Fungsi dari masing –masing portable antara lain :
a.
Mesin gergaji lingkaran
tangan untuk memotong dan memelah kayu dengan ukuran ketebalan tertentu.
b.
Mesin gergaji pita kecil
berfungsi untuk menggergaji bentuk \ bentuk lengkungan, memotong sudut,
lingkaran.
c.
Mesin ketam tangan
berfungsi untuk menghaluskan, meluruskan dan meratakan permukaan kayu.
d.
Mesin bor tangan
berfungsi untuk membor, membuat lubang pada kayu atau benda lain.
e.
Mesin frais atas tangan
berfungsi untuk membuat profil, memingul dan meratakan pelapis sintetik
( formika ).
f.
Mesin sambungan isian
lamello untuk menempatan alat sambung kayu pada sambungan sudut,
memanjang dan melebar, khusus menggunakan alat sambung isian lamello.
Glosarium :
sumber : https://eldomenico.wordpress.com/2009/12/12/mesin-pengolah-kayu-portable/
sumber gambar : https://www.google.co.id/search
sumber gambar : https://www.google.co.id/search
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus